skimmer bisa mengangkat Senyawa Organic, Partikel sisa makanan ikan, dan detritus
kekurangannya, tidak semua nya itu 100% memasuki sump dan disedot pump skimmer
sisa makanan dan detritus pasti ada yang tertinggal di main tank dan membusuk menjadi organic phosphate
organic phosphate diproses bakteri, menjadi inorganic phosphate dan tidak bisa diangkat skimmer
kadar inorganic phosphate yang berlebihan bisa menyebabkan algae bloom yang mengesalkan
Phosphate absorber dan Macro algae adalah solusi yang baik untuk menghilangkan inorganic phosphate
masing-masing punya kekurangan dan kelebihan
Phosphate absorber relatif mahal tetapi hemat tempat dan mudah diaplikasi
macro algae relatif murah tetapi butuh pencahayaan ekstra dan lokasi di sump yang relatif besar
ya, macro algae memang sendirinya menghasilkan polutan, berupa senyawa organic,
tapi ini bisa diangkat skimmer
Kombinasikan saja
skimmer + Macro Algae, atau
skimmer + Phosphate Absorber
rajin syphon detritus di sump dan main tank
ditambah penggantian air / water change (wc) yang teratur