Bakteri dan Plankton tentu ada hubungan saling memakan Pak, beberapa jenis zooplankton diketahui mengkonsumsi bakteri dan tentunya plankton yang mati akan diuraikan oleh bakteri.
Spesies bakteri sangat banyak dan yang digunakan pada saat dosing merupakan bakteri pilihan yang tidak memakan plankton tetapi menguraikan kotoran atau jenis kimia tertentu seperti ammonia, nitrit dan nitrat.
Setelah masa cycling apakah akan saling membunuh?
Bakteri yang didosing seperti yang saya katakan di atas hanya bakteri yang sudah diseleksi dan tidak bersifat merusak atau mengganggu keseimbangan di dalam aquarium. Untuk plankton kebanyakan yang dijual secara umum sudah tidak aktif kembali, jadi tidak mungkin memakan bakteri tersebut.